Pengertian, Fungsi dan Contoh Teks Pidato tentang Kebersihan Lingkungan di Sekolah



Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi contoh teks pidato yang bertema kebersihan lingkungan, sebelumnya apa itu pidato? Pidato adalah sebuah kegiatan berbicara di depan umum atau berorasi untuk menyatakan pendapatnya, atau memberikan gambaran tentang suatu hal. Pidato biasanya dibawakan oleh seorang yang memberikan orasi dan pernyataan tentang suatu hal yang penting dan patut diperbincangkan. Pidato merupakan salah satu teori dari pelajaran bahasa indonesia.(sumber: Wikipedia). seperti apa yang telah dijelaskan pidato adalah berbicara di depan umum, yang tentunya mempunyai fungsi-fungsi tertentu, berikut fungsi dari pidato:

Fungsi Pidato:
  • Mempermudah komunikasi.
  • Mempermudah komunikasi antara anggota dalam suatu organisasi.
  • Menciptakan keadaan yang kondusif, karena cukup 1 orang saja yang melakukan orasi tersebut.

Contoh Teks Pidato dengan tema Kebersihan Lingkungan di Sekolah:

Assalamu’alaikum wr.wb.



          Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah Swt karena berkah dan karunianya kita dapat berkumpul dalam keadaan sehat wal’afiat.

Kepala sekolah Smp N 2 Kota dan staf-staf yang saya hormati dan teman-teman yang saya cintai. Pada hari ini saya akan menyampaikan pidato tentang menjaga lingkungan di sekolah.



          Teman-teman, kita tahu bahwa lingkungan merupakan tempat hidup bagi semua makhluk hidup oleh karena itu kita harus menjaga kelestarian lingkungan, agar kita dapat hidup dengan nyaman. Salah satu cara menjaga kebersihan kelestarian lingkungan adalah menjaga kebersihannya. Menjaga kebersihan lingkungan dapat dimulai dari hal-hal kecil, tetapi terkadang sangat sulit dilakukan oleh kita. Contohnya adalah membuang sampah pada tempatnya. Saat ini kesadaran untuk menjaga kebersihan di kalangan kita sebagai seorang murid sangatlah kurang. Dilihat dari lingkungan sekolah kita yang masih terdapat sampah yang berserakan, entah sampah plastik bekas makanan dan minuman, ataupun kertas. Padahal tempat sampah yang disediakan sekolah sudah memadai. Disetiap depan kelas sekolah terdapat tempat sampah. Namun tidak adanya kesadaran dari kita untuk membuang sampah pada tempatnya sebagai wujud menjaga kebersihan lingkungan sekolah. Selain membuang sampah pada tempatnya, kita dapat menjalankan piket kelas sebagai aksi menjaga kebersihan lingkungan di lingkup sekolah.



Dengan ini saya berharap teman teman peduli dan sadar dengan pentingnya menjaga kebersihan karena kebersihan adalah sebagian dari iman.

Demikian pidato yang dapat saya sampaikan mohon maaf apabila ada kesalahan dalam bertutur kata, atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih.



Wassalamu’alaikum wr.wb.



Itulah pembahasan singkat mengenai Pengertian, Fungsi dan Contoh Teks Pidato tentang Kebersihan Lingkungan yang dapat saya bagikan dengan teman-teman. Semoga dengan pembahasan ini dapat menambah ilmu kita dan dapat bermanfaat bagi kita semua. Jika ada kesalahan dalam penulisan kata saya mohon maaf, terimakasih sudah berkunjung di blog saya.


Pengertian, Fungsi dan Contoh Teks Pidato tentang Kebersihan Lingkungan di Sekolah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Sena

No comments:

Post a Comment