Di zaman modern ini teknologi sudah berkembang pesat di dunia ini. dengan perkembangan teknologi ini semua orang dapat menikmati manfaat dari teknologi. Salah satunya adalah penggunaan internet. Banyak manfaat dari internet yang dapat kita rasakan. Seperti saat kita akan bepergian kita tidak tau jalan, kita bisa menggunakan peta online agar kita tidak tersesat. Bukan hanya itu, dengan internet pun akan mempermudah komunikasi jarak jauh akan lebih mudah. Dan masih banyak lagi manfaat dari internet. Namun apakah anda tahu jika kita dapat mendapatkan penghasilan dari internet?
Cara Mudah Mendapatkan Uang dari Internet |
Baiklah kali ini saya akan berbagi pengalaman saya, yaitu mendapatkan uang dari internet. saya memang belum lama mencari uang di dunia maya, namun walaupun belum lama saya sudah bisa menikmati uang dari internet. Walaupun belum banyak yang saya dapatkan tapi lumayan bisa buat menambah uang jajan. Apakah anda ingin mendapatkan uang dari internet juga?.
Yang Pertama, ini adalah hal yang terpenting yang harus anda siapkan sebelum mendapatkan uang dari internet, yaitu; perangkat yang memadai, seperti komputer untuk sarana mencari uang di internet. Tapi jika saya tidak punya gimana? apa masih bisa cari uang di internet?. Jangan khawatir kawan, kita pun bisa menggunakan smartphone yang bisa kita gunakan untuk mendapatkan uang dari internet. dan yang tidak lupa lagi yaitu koneksi internet, oke langsung saja ke cara mendapatkan uang di internet berikut ini
1. Blog
Cara yang pertama untuk mendapatkan uang di internet, yaitu dengan menjadi seorang blogger. Jangan salah menjadi seorang blogger pun bisa mendapatkan uang hingga berjuta-juta. Dengan cara pertama ini kita hanya harus menulis sebuah artikel yang menarik dan unik. yang harus kita lakukan untuk menjadi blogger, kita harus mendaftarkan diri terlebih dahulu ke Blogger atau pun Wordpress. jika kita sudah mendaftarkan diri, kita selanjutnya yaitu mengatur blog yang kita miliki dan mulai menulis artikel. Untuk mendapatkan uang dari blog ini kita hanya harus mendaftarkan blog kita pada Google Adsense. Cara kerjanya yaitu kita membuat artikel lalu Google akan menempatkan Ads atau iklan di blog kita dan kita akan mendapatkan uang dari Google Adsense.
2. Shortlink
Cara yang kedua ini adalah cara yang mudah. Ini biasa digunakan pada blog-blog download. Jika kita akan mendownload game, film atau apapun sering kali saat kita mau mendownload kita harus menunggu dan mengeklik "skip" agar file terdownload. Nah itulah yang dinamakan shortlink. dengan cara itu jika ada yang mengeklip "skip" maka kita akan mendapatkan bayaran. Untuk melakukannya kita harus mendaftar pada shortlink terlebih dahulu, seperti adfly, safelinku dan lain lain. 3. Endorse
Ini adalah cara yang banyak digunakan oleh banyak artis dan selebgram, yaitu endorse sebuah produk di akun media sosial mereka seperti produk kesehatan dan masih banyak lagi. Untuk mendapatkan uang dengan cara ini kita harus terkenal di dunia maya, kenapa? karena agar ada orang yang mau mengendorskan produknya ke kita, kita harus terkenal di dunia maya dan mempunyai banyak pengikut di media sosial. Tingkat pembayarannya pun berbeda-beda, ada yang sampai jutaan tergantung seberapa terkenalnya kita di dunia maya.
4. Membuat Aplikasi
Membuat aplikasi, sudah banyak aplikasi yang ada di android maupun ios. Developer aplikasi selalu mengembangkan aplikasi mereka agar banyak peminatnya, kenapa? ya tentunya agar developer aplikasi tersebut dapat mendapatkan banyak uang dari aplikasi yang mereka buat. Yaitu dengan cara memasang Admob pada aplikasi yang buat. Bagaimana cara mendapatkan uangnya? yaitu dengan kita membuat kita membuat aplikasi lalu kita pasangkan iklan dari admob pada aplikasi kita.
5. Youtube
Yang berikut ini adalah cara yang sudah cukup familiar di telinga kita. yaitu menghasilkan uang dari youtube. Bagaimana cara kerjanya?, jadi begini setiap ada orang yang menonton video kita dan akan tampil iklan pada saat video kita ditonton maka kita akan mendapatkan upah dari iklan tersebut. Lalu bagaimana agar video yang kita upload akan muncul iklan? yaitu dengan cara memonetisasi video di channel kita. Dengan cara ini kita hanya perlu mendaftar di youtube dan membuat konten di youtube lalu kita menetisasi channel kita maka kita bisa mendapatkan bayaran, namun dengan syarat untuk memonetisasi kita harus punya 1000 subscriber dan 4000 watch time dalam kurun waktu satu tahun.
Itulah cara-cara udah mendapatkan uang dari internet, walaupun begitu sebenarnya masih banyak cara lagi untuk mendapatkan uang dari internet. Tetapi ingat kawan mencari uang di internet itu tidak lalu kita akan mendapatkan banyak, kita harus memulai semua itu dari kecil dan harus kita niati agar dapat berkembang. Sekian Cara Mudah Mendapatkan Uang di Internet dari saya. Terimakasih sudah berkunjung di blog saya.
2 comments:
Nice info gan, makasih yaa ��
Sama-sama gan, terimakasih udah berkunjung :)
Post a Comment